Cara Memiliki Wajah Cantik Alami

Apakah wajah cantik alami itu ga perlu perawatan?

Banyak dari kita mungkin kagum dengan mereka yang tampil cantik alami walau tanpa make up, sedangkan kita yang udah coba banyak make up, malah ga dapat hasil memuaskan.

Nah sekarang mari kita cari tau apa itu cantik alami, dan bagaimana kita bisa mendapatkannya? 

Apa itu Cantik Alami

Banyak yang berpendapat itu adalah anugerah untuk seseorang bisa terlahir cantik.

Tapi sebenarnya cantik alami bisa dimiliki siapa saja, ga bergantung pada warna kulit, atau bentuk wajah.

Cantik alami itu adalah keadaan dimana wajah kita terlihat sehat dan bercahaya, tidak soal kulit kita putih atau pun tidak. 

Cara Memiliki Wajah Canti Alami

Sebenarnya yang dibutuhkan adalah Perawatan. 

Apa harus yang mahal? Tentu tidak.

Coba lihat disekitar kita, ada banyak tumbuh-tumbuhan yang tersedia dialam untuk mendukung kecantikan seorang wanita.

Kenapa semua itu ada? Karena setiap wanita berhak untuk cantik.

Jadi langkah apa saja yang bisa kita lakukan?

Bersihkan Wajah

Tetap tentu bersihkan wajah 2x sehari yaitu pada pagi hari setelah bangun tidur dan malam hari sebelum tidur.

Pembersih yang di pakai adalah face cleanser, lalu setelahnya gunakan face tonic, dan kemudian segera cuci muka menggunakan sabun wajah.

Face cleanser dan tonic inilah yang akan hilangkan semua debu dan make up kita selama seharian bertempur di jalan.

Jadi jangan pernah skip 3 barang ini ya!!!

Masker

Luangkan waktumu untuk beristirahat sambil pakai masker alami 2 atau 3 kali seminggu selama 15-30menit.

Kalau untuk kulit kering masker yang cocok adalah: masker lidah buaya, masker alpukat, masker putih telur, dan masker pisang.

Ini akan bantu kulitmu tetap lembab dan terlihat kencang.

Sedangkan untuk kulit berminyak: masker yoghurt, masker tomat, masker pepaya, dan masker stroberi.

Makanan Sehat

Perawatan dari dalam yaitu mengkonsumsi makanan sehat dan bernutrisi.

Makanan seperti sayur: tomat, bayam, brokoli, wortel. Makan Buah-buahan seperti: pepaya, timun, apel, alpukat, dll.

Juga kacang-kacangan seperti: almond, kuaci, dan edamame. 

Kesimpulan

Sebenarnya mudah dan tidak sulit loh untuk lakukan hanya saja kendalanya kita suka malaskan melakukan hal yang sederhana itu.

Tapi percaya deh dengan melakukan hal sederhana tetapi rutin itu akan menghasilkan hasil memuaskan.

Semoga kita semua bisa punya wajah cantik alami yang terlihat dari luar, dan terpancar dari dalam.

Selamat mencoba! 

Tinggalkan komentar